Translate

Pages

Selasa, 08 Januari 2013

Tanaman Herbal dan Khasiatnya >> Bligo


BLIGO
Benincasa hispida (Thunb.)Cogn.

Nama Lokal
Kundo (Aceh); undru (Nias); gundur (Gayo); kundue (Minangkabau); sardak (Lampung); baligo, leyor (Sunda); bligo (Jawa); butong (Dayak); bhaligu, kondur (Madura); kunrulu (Bugis); laha (Papua).
Uraian tanaman
Termasuk ke dalam jenis tanaman menjalar, berbatang kayu, lunak, dengan bulu-bulu halus dan berwarna hijau. Daunnya adalah daun tunggal, berbentuk bulat dengan bagian tepi yang rata, di bagian ujung tumpul, di bagian pangkal membulat dengan panjang 10 – 17 cm dan lebar 9 – 15 cm, berwarna hijau. Berbunga tungga dengan kelamin ganda yang tumbuh di ketiak daun dengan mahkota berbulu halus, warna kuning.Buah buni dengan bentuk bulat yang memanjang, warna hijau agak keputihan.
Manfaat bagi kesehatan:
Biji: batu ginjal, kencing manis, melembutkan kulit, radang paru, radang usus, sembelit (susah buang air besar), demam, wasir, tonik.
Buah: panas dalam, disentri, tonik, pendarahan pada organ bagian dalam.
Kandungan kimia
Alkaloid kukurbitina, miosina, vitelin, minyak lemak, dan zat pati.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 Kumpulan Artikel. Design by WPThemes Expert
Themes By Buy My Themes And Cheap Conveyancing.