Translate

Pages

Selasa, 08 Januari 2013

Tanaman Herbal dan Khasiatnya >> Gendola


GENDOLA
Basella rubra Linn.
 Nama Lokal
Lembayung (Minangkabau); gondola (Sunda); genjerot, gendrek, uci-uci (Jawa); kandula (Madura); gendola (Bali); tatabuwe (Sulawesi Utara); poiloo (Gorontalo).
Uraian Tumbuhan
Termasuk terna yang dapat ditemukan tumbuh pada ketinggian 1 – 5000 meter di atas permukaan air laut, tumbuh melilit atau merambat, panjang bisa mencapai 6 meter.Tanaman ini bisa dijadikan tanaman hias, merambat di pagar, dan terkadang tumbuh secara liar.Batangnya bersifat lemah, tak berkayu, lunak, berbentuk bulat, mempunyai cabang, merayap dan melilit. Batang yang merayap di atas tanah akan mengeluarkan akar. Berdaun tunggal, mempunyai tangkai, dan terletak secara berselingan, berbetuk bulat telur dengan ujung dan pangkal yang tumpul, pada bagian tepi rata namun terkadang berombak, panjang 2 – 17 cm dan lebar 1 – 13 cm, berwarna hijau, pertulangan menyirip. Daunnya biasa dimanfaatkan untuk sayur.Bunga keluar dari ketiak daun, duduk sepanjang poros bulir, termask bunga majemuk, panjang antara 3 – 21 cm. Mahkota bunganya berwarna putih yang pada ujungnya berwarna ungu. Buahnya yang masih muda berwarna hijau dan setelah masak akan berwarna ungu. Buahnya adalah buah buni, berbentuk bulat dengan diameter 4 – 7 mm. Bijinya satu, berwarna merah keputihan, bulat, dan keras.Buahnya bila diperas mengeluarkan warna merah dan bisa digunakan sebagai bahan pewarna makanan. Perbanyakan bisa dilakukan dengan cara stek batang atau menggunakan biji.
Manfaat bagi pengobatan:
Berak yang mengandung darah, disentri, radang kandung kencing, kencil yang sedikit-sedikit, borok, bisul, abses, sembelit, influenza, radang usus buntu.
Akar berkhasiat untuk rematik dan pegal linu.
Buah berkhasiat untuk radang selaput mata.
Bunga berkhasiat untuk campak, cacar air, putting susu pecah-pecah.
Kandungan Kimia
Daun mengandung glucan c, karotin, organic acid, dan mucopolysacharida.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 Kumpulan Artikel. Design by WPThemes Expert
Themes By Buy My Themes And Cheap Conveyancing.