Translate

Pages

Selasa, 08 Januari 2013

Tanaman Herbal dan Khasiatnya >> Gude


GUDE
Cajanus cajan (Linn.) Millsp.
 Nama Lokal
Kacang bali, ritik lias (Sumatra); kacang hiris (Sunda); gude, kacang gude, kacang kayu (Jawa); kacang kaju (Madura); undis, kekace (Bali); kance (Bugis).
Uraian Tumbuhan
Tumbuhan gude dapat ditemukan dari dataran rendah hingga ketinggian 2000 meter di atas permukaan air laut.Gude sangat menyenangi tempat yang banyak mendapat sinar matahari dan tidak tahan terhadap kondisi yang lembab.Di Jawa kacang gude sering digunakan sebagai bahan pembuat sayur dan aneka makanan lainnya, serta digunakan sebagai pupuk hijau bagi tanaman.Gude termasuk ke dalam golongan perdu tegak dengan tinggi bisa mencapai antara 1 – 2 meter.Batang berkayu, berbentuk bulat, beralur, berbulu, dan berwarna hijau kecoklatan.Daun helaian, berwarna hijau, bertangkai pendek, berkumpul tiga, pertulangan menyirip, berbentuk bulat telur hingga elips, tersebar dengan ujung dan pangkal yang runcing.Bunga keluar dari ketiak daun, berbentuk tandan, karangan bunga dengan ukuran sekitar 15 – 30 cm, termasuk bunga majemuk, mahkota bunganya berbentuk seperti kupu-kupu dengan warna kuning.Buahnya berbentuk polong, panjang 4 – 10 cm, berwarna hijau, pipih, terdapat bulu-bulu. Polong yang masih muda dapat dimakan, polong tua dipanggang atau diolah menjadi semacam tempe. Biji kecil dan berbentuk bulat, warna kulit bijinya bisa kuning, putih keabuan, coklat atau hitam.Perbanyakan tumbuhan ini dengan menggunakan bijinya.
Manfaat bagi pengobatan:
Daun: mengatasi sakit batuk, diare, kuning, gangguan perut, sakit di dalam mulut.
Biji: mengobati memar.
Akar: mengobati cacingan, batuk berdahak, dan luka.
Kandungan Kimia
Daun: flavonoida, saponin, dan polifenol.
Batang: flavonoida, saponin, dan tannin.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 Kumpulan Artikel. Design by WPThemes Expert
Themes By Buy My Themes And Cheap Conveyancing.